Kata Bapak Tebe

love is not loving somebody perfect but love is loving somebody imperfect perfectly.

Keburukan Struktur Organisasi Garis/Staff dan Fungsional pada suatu SekolahKeburukan Struktur Organisasi Garis/Staff dan Fungsional pada suatu Sekolah

Kamis, 31 Desember 2009

Keburukan Struktur Organisasi Garis/Staff dan Fungsional pada suatu Sekolah
Kita akan membahas dulu apa yang dimaksud dengan sebuah Organisasi, Struktur Organisasi, Struktur Organisasi Garis atau Lini, Struktur Organisasi Lini dan Staff, dan Struktur Organisasi Fungsional di dalam sebuah sekolah.
Organisasi adalah sebuah wadah atau tempat untuk setiap orang bekerja sama dengan telah menetapkan sebuah tujuan yang akan dicapai bersama.
Struktur Organisasi adalah kelanjutan dari 2 bentuk pola organisasi. Adapun strkuktur organisasi ini secara otomatis merupakan perwujudan struktur organisasi formal dengan jalan menganalisis jabatan-jabatan apa yang harus diperlukan dalam mencapai tujuan untuk kemudian menentukan kualifikasi maupun jumlah orang yang diperlukan untuk mengisi jabatan-jabatan yang telah ditetapkan.
Bentuk-bentuk Struktur Organisasi :
Ø Struktur Organisasi Lini atau Garis
Struktur Organisasi Garis atau lini adalah suatu bentuk organisasi yang didalamnya merupakan garis wewenang yang saling menghubungkan langsung sacara vertikal antara atasan dan bawahan.
Ciri-cirinya :
1. Jumlah karyawannya sedikit
2. Selain top manajer, manajer di bawahnya hanya sebagai pelaksana
3. Sarana dan alatnya terbatas

Keburukannya :
1. Ada tendensi gaya kepemimpinan otokratis
2. Pengembangan kreatifitas karyawan terhambat
3. Karyawan tergantung pada satu orang dalam organisasi

Ø Struktur Organisasi Lini dan Staf
Organisasi Lini dan Staf adalah kombinasi dari organisasi lini dan organisasi fungsional. Pelimpahan wewenang dalam organisasi ini berlangsung secara vertikal dari seorang atasan pimpinan hingga pimpinan dibawahnya. Untuk membantu kelancaran dalam mengelola organisasi tersebut seorang pimpinan mendapat bantuan dari para staf dibawahnya. Tugas para staf disini adalah untuk membantu memberikan pemikiran nasehat atau saran-saran, data, informasi dan pelayanan kepada pimpinan sebagai bahan pertimbangan untuk menetapkan suatu keputusan atau kebijaksanaan.
Ciri-ciri :
1. Hubungan atasan dan bawahan tidak seluruhnya secara langsung
2. Karyawan banyak
3. Organisasi besar

Keburukannya :
1. Tugas pokok orang-orang sering dinomorduakan
2. Proses decision making berliku-liku
3. Persaingan tidak sehat antara pejabat yang satu dengan pejabat yang lainnya

Ø Struktur Organisasi Fungsional

Organisasi fungsional adalah suatu organisasi di mana wewenang dari pimpinan tertinggi dilimpahkan kepada kepala bagian yang mempunyai jabatan fungsional untuk dikerjakan kepada para pelaksana yang mempunyai keahlian khusus.

Ciri-ciri :
1. Organisasi kecil
2. Di dalamnya terdapat kelompok-kelompok kerja staf ahli
3. Spesialisasi dalam pelaksanaan tugas

Keburukannya :
1. Pejabat fungsional bingung dalam mengikuti prosedur administrasi
2. Koordinasi sulit dilaksanakan
3. Pangkat pejabat fungsional lebih tinggi dibandingkan kepala unit sehingga inspeksi sulit dilaksanakan

0 komentar:

Posting Komentar